INILAHCOM, Cardiff - Shkodran Mustafi ikut menyumbang gol saat Arsenal mengalahkan Cardiff City. Namun, selebrasi golnya berpotensi mendapat sanksi dari FA.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Cardiff City, Minggu (2/9/2018) malam WIB, Arsenal menang tipis 3-2. Mustafi mencetak gol pembuka The Gunners di menit ke-11.
Usai mencetak gol, Mustafi berselebrasi dengan menyilangkan dua telapak tangannya di depan dadanya menyerupai elang kembar Albania.
Selebrasi serupa pernah dilakukan Granit Xhaka dan Xherdan Shaqiri saat memperkuat timnas Swiss di Piala Dunia 2018. Keduanya mendapat denda 7.600 Pounds (145 juta Rupiah) dari FIFA.
Hukuman denda tersebut didasarkan pada aturan pertandingan yang tertera dalam statua FIFA mengenai 'penggunaan bahasa dan/atau gerakan kasar, menghina dan menyinggung, atau memberi isyarat dengan cara provokatif, meremehkan atau menghasut."
Dalam aturan tersebut seorang pemain, ofisial tidak diperkenankan melakukan selebrasi yang mewakili partai politik/organisasi/kelompok yang sifatnya lokal, regional, nasional maupun internasional atau kegiatan politik.
Artinya, tak menutup kemungkinan Mustafi bisa bernasib sama dengan Xhaka dan Shaqiri menyusul selebrasi elang Albania.
Mustafi yang berkewarganegaraan Jerman punya darah Albania dari ayahnya yang harus meninggalkan negara asalnya untuk mencari penghidupan lebih layak.
Sumber: Goal
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2NGLRWf
No comments:
Post a Comment