INILAHCOM, Barcelona - Lionel Messi menjadi bintang kemenangan telak Barcelona atas Huesca. Dalam pertandingan itu, Messi menciptakan rekor yang bakal sulit disamai.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Nou Camp, Minggu (2/9/2018) malam WIB, Barca menang 8-2. Messi dan Luis Suarez masing-masing mencetak dua gol dalam laga tersebut. Empat gol lainnya disumbang Ousmane Dembele, Ivan Rakitic, Jordi Alba, dan satu gol bunuh diri Jorge Pulido.
Selain dua gol, Messi juga memberikan dua assits untuk gol kelima yang dicetak Rakitic dan gol ketujuh dari kaki Alba.
Dengan dua assists tersebut, Messi sekarang tercatat sudah melepaskan 150 assists dalam 421 pertandingan. AS menyebut jumlah assists tersebut adalah yang terbanyak di La Liga dalam 50 tahun untuk melampaui Michel, yang membukukan 147 assists dalam 404 penampilan.
Sedangkan Huesca tercat menjadi klub ke-37 yang gawangnya pernah dibobol Lionel Messi di sepakbola level tertinggi. Sevilla menjadi klub favorit dibobol The Messiah dengan 31 gol dari dari 32 penampilan. Kedua adalah Atletico Madrid (28 kali), dan Real Madrid (26 kali).
Adapun klub-klub yang pernah dibobol Messi antara lain: Albacete, Racing, Athletic Club, Alavs, Mallorca, Betis, Celta, Osasuna, Sevilla, Real Madrid, Recreativo, Deportivo, Atltico, Espanyol, Nstic, Zaragoza, Levante, Almera, Valencia, Sporting, Mlaga, Numancia, Getafe, Tenerife, Valladolid, Villarreal, Real Sociedad, Hrcules, Rayo Vallecano, Granada, Elche, Eibar, Crdoba, Legans, Las Palmas, Girona and Huesca.
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2MMhK36Lionel Messi has become the first player to register 150 assists in @LaLiga, during the 21st Century.
Another Day, Another Record.
GOAT. pic.twitter.com/syifh0NWSZ
SPORF (@Sporf) September 2, 2018
No comments:
Post a Comment