Pages

Wednesday, October 31, 2018

PT MAP Aktif Adiperkasa Catat Laba Naik 50%

INILAHCOM, Jakarta - PT MAP Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA) mencatat laba bersih menjadi Rp484 miliar per 30 September 2018 atau naik 50% menjadi Rp322 miliar dari periode yang sama tahun 2017.

Untuk pendapatan pada periode ini menjadi Rp4,5 triliun dari Rp3,6 triliun atau naik 24%. Sedangkan laba operasional menjadi Rp647 miliar dari Rp429 miliar. Demikian mengutip keterbukaan informasi di BEI, Rabu (31/10/2018).

Perseroan mengandalkan konsep gerai multi-brand dari kekuatan strategi multi-tier. Selain itu, penjualan online planet sport Asia kami mengalami peningkatan sebesar 90%," kata Corporate Secretaty MAPA, Ratih D Giana.

MAPA telah membuka 148 gerai baru ke dalam portofolio konsep multi-brand dan mono-brand yang dimiliki Perusahaan, pembukaan gerai-gerai baru ini mencakup 38 gerai Sports Station, 16 gerai Skechers, 9 gerai Royal Sporting House, 13 gerai Steve Madden, 13 gerai Payless, 7 gerai Planet Sports Kids dan 5 gerai Kidz Station.

Pencapaian selama 9 bulan pertama yang diraih oleh Perusahaan mencakup pembukaan gerai The Athletes Foot, Sports fashion hub; membuka gerai utama Sports Station, sebuah gerai olahraga dengan konsep baru yang mengutamakan experience pelanggan, bekerjasama dengan Ramayana, serta pembukaan gerai Onitsuka Tiger terbaru.

Melalui portofolio merek Perusahaan, MAPA berkomitmen untuk memberikan gaya hidup yang lebih sehat untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Ruang lingkup kegiatan bisnis MAPA meliputi perdagangan, jasa, industri dan pengangkutan. Saat ini kegiatan utama MAP Aktif adalah bergerak dalam bidang perdagangan ritel yang saat ini meliputi segmen ritel dan wholesale dimana segmen ritel terbagi atas segmen sports&lifestyle dan segmen wholesale terdiri atas penjualan grosir.

Selain itu ada bisnis secara konsinyasi serta pabrik garmen sebagai pendukung kegiatan usaha Perseroan. MAP Aktif mengoperasikan sebanyak 963 gerai untuk keseluruhan segmen serta memiliki 1 pabrik garmen untuk menunjang keperluan produksi.

Pemegang saham yang memiliki 5% atau lebih saham Map Aktif Adiperkasa Tbk, yaitu Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI), dengan persentase kepemilikan sebesar 83,50%.

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2ADHGXe

No comments:

Post a Comment