Pages

Saturday, March 30, 2019

BPN tak Tega Bandingkan Jokowi dengan Prabowo

INILAHCOM, Jakarta - Juru bicara Direktorat Advokasi BPN Prabowo-Sandi Habiburokhman mengatakan pihaknya tidak tega membandingkan Capres nomor urut 01 Joko Widodo dengan Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto kala berdebat soal pertahanan negara.

"Kalau soal pertahanan, kita enggak tega membandingkan pak Jokowi dengan pak Prabowo. Bagaimanapun pak Jokowi presiden kita, yang soal 20 tahun enggak ada invasi dari luar itu benar-benar memperihatinkan," katanya usai debat.

Ia mengaku kecewa dengan respon ataupun pernyataan Jokowi terkait data soal tidak akan adanya invasi hingga 20 tahun kedepan. Menurutnya seorang presuiden harusnya tidak menerima analisa seperti itu.

"Seorang presiden bisa percaya dengan analisa seperti itu. Di mana pun kita kuliah, dari semester 1 soal perang kita itu kalau mau damai harus siap perang itu hal yang mendasar. Ya koq bisa-bisanya 20 tahun enggak ada invasi. Karena itu kita di lima tahun, tahun ketiga priorotas ke pertahanan ini. Ya memang malamnya pak Prabowo, pak Prabowo benar-benar menang telak," tegasnya.

Sebagaimana diberitakan, 17 hari jelang pencoblosan Pilpres 2019, Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo Subianto kembali bertemu di panggung debat capres Pilpres 2019 di Hotel Shangri La, Sabtu (30/3/2019).

Dalam debat keempat ini, kedua capres akan beradu gagasan, visi-misi, dan program di bidang ideologi, pemerintahan, keamanan, dan hubungan internasional. Soal pertahanan, Jokowi sempat mengaku mendapat informasi intelijen bahwa pertahanan Indonesia dengan 19 radar udara dan 11 radar maritim, tidak akan membuka kemungkinan invasi selama 20 tahun kedepan. [hpy]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2CIUHzm

No comments:

Post a Comment