INILAHCOM, Lombok - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau proses rekonstruksi rumah tahan gempa (RTG) di lingkungan Pengempel Indah, Bertais, Kota Mataram, NTB pada Jumat (22/3/2019).
Jokowi didampingi Kepala BNPB Doni Monardo, Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur NTB Zulkieflimansyah.
Dalam kesempatan itu, Jokowi sempat menghubungi Menteri BUMN Rini Soemarno untuk menambah semen lebih banyak supaya proses pembangunan dan perbaikan rumah warga bisa segera diselesaikan.
"Ini progres dari bulan Februari ke sini kelihatan sangat meningkat sekali, baik di penyerahan buku tabungannya total sudah mencapai dari 216 ribu, sudah 160 ribu dibagiin dan diisi," kata Jokowi.
Namun, Jokowi mengakui saat ini memang masih ada hambatan pekerjaan di lapangan seperti minimnya komponen-komponen yang dibutuhkan untuk pembangunan rumah tahan gempa.
"Saya dengar juga ada semen supply masih belum baik, tetapi tadi sudah kita telepon langsung Menteri BUMN untuk urusan jaringan, untuk urusan semen agar disuplai lebih banyak dari pabrik langsung," tandasnya. [adc]
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2Flc6hP
No comments:
Post a Comment