INILAHCOM, Jakarta - Ketua Umum PPP nonaktif Romahurmuziy (Rommy) mengaku tak tahu urusan duit yang disita dari laci ruang kerja Menag Lukman Hakim Saifuddin.
"Saya hanya melihatnya dari televisi. Saya tidak tahu," kata Rommy kepada wartawan di Gedung KPK, Jakarta. Jumat (22/3/2019).
Sebelumnya dalam penyidikan kasus ini, KPK menyita uang dalam pecahan dollar Amerika serta rupiah dari ruang kerja Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.
Total masing-masing yang disita Rp 180 juta dan USD 30 ribu. Menag Lukman sendiri tak mau menjelaskan uang apa itu.
Begitu juga soal sejumlah ruangan yang digeledah penyidik KPK, Rommy tak tahu kaitannya dengan kasus yang membelitnya.
"Yang tahu tentu penyidik ya. Kalau melakukan penggeledahan atau melakukan pemanggilan," ungkapnya.
Hari ini, Rommy bakal diperiksa terkait kasus dugaan suap jual-beli jabatan di Kementerian Agama daerah Jawa Timur.
Selain Rommy, dua pejabat Kementerian Agama daerah Jawa Timur juga jadi tersangka dalam kasus ini. [rok]
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2FnSQjK
No comments:
Post a Comment