Pages

Sunday, March 17, 2019

Timnas U-23 Bungkam Bali United 3-0

INILAHCOM, Gianyar - Timnas Indonesia U-23 berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-0, pada laga uji coba persiapan menuju kualifikasi Piala AFC U-23 kontra Bali United, Minggu (17/3/2019).

Bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, timnas unggul cepat lewat gol yang dicetak Gian Zola di menit ke-8, menuntaskan umpan sepakan pojok dari Saddil Ramdani. Skor 1-0.

Sepuluh menit berselang giliran Marinus Wanewar yang menebar ancaman ke gawang Bali United, namun tendangan dari luar kotak penaltinya masih mampu ditahan oleh kiper Samuel Reimas.

Menir ke-25 Bali United merespon serangan dari timnas lewat sundulan yang dilepaskan Yabes Roni, tetapi bolanya masih melebar di sisi kiri gawang Awan Setho.

Dua menit menejalang babak pertama usai, Bali United hampir menyamakan kedudukan lewat sepakan keras Martinus, sayang bolanya masih melambung. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Babak kedua, timnas langsung tancap gas dengan mencetak gol kedua mereka di menit ke-54. Witan Sulaeman mencatatkan namanya di papan skor usai berhasil mengkonfersi umpan terobosan Egy menjadi gol. Skor 2-0.

Menit ke-68 timnas memperlebar keunggulan mereka menjadi 3-0, kali Ezra Wallian yang mencatatkan namanya di papan skor. Memaksimalkan kesalahan pemain belakang Bali United, Ezra berhasil membobol gawang Samuel Reimas.

Di sisa waktu babak kedua Bali United mencoba menaikkan tempo pertandingan mereka untuk menyamakan kedudukan, namun upaya-upaya yang mereka lakukan mentah di kaki pemain belakang timnas.

Hingga wasit meniupkan peluit panjang akhir pertandingan tidak ada lagi gol yang tercipta. Skor 3-0 bertahan hingga laga usai, kemenangan untuk timnas U-23.

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2VZWQ0s

No comments:

Post a Comment