INILAHCOM, Jakarta - Polisi menemukan senapan angin saat melakukan razia terhadap sejumlah orang yang akan berangkat ke Jakarta untuk mengikuti aksi 22 Mei di Tuban, Jawa Timur. Massa tersebut menggunakan mobil untuk ke Jakarta.
Senapan angin laras panjang dengan kaliber 4,5 MM, didapat dari mobil Panther AG 1614 SE. Mobil ini dikendarai M Humfron Nuril Huda (36), warga Dusun Krajan, Desa Dawung, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, bersama 3 orang rekannya.
"Ya, kita temukan satu senapan angin laras panjang. Masih kita periksa yang bawa dan senapannya di kantor oleh anggota kita," kata Kapolres Tuban AKBP Nanang Haryono, Selasa (20/5/2019).
Razia dilakukan petugas gabungan dengan berfokus pada kendaraan pribadi, angkutan truk, bus antar provinsi serta mobil yang berpelat luar kota.
"Jalur pantura ini merupakan jalur nasional, sehingga perlu kita lakukan razia dan penyekatan di beberapa titik supaya masyarakat tidak ada yang terpancing ikut aksi," papar Nanang.
Dalam razia, petugas gabungan dari reskrim dan intel melalukan pemeriksaan kartu identitas, barang bawaan serta telepon milik para penumpang bus maupun kendaraan pribadi.
Sementara itu menurut Kasat Intel Polres Tuban AKP Sholeh, jenis senapan angin yang disita merupakan kaliber 4,5 mm.
"Jadi tadi kita cek senapan angin 4,5 mm. Karena ukurannya di bawah 5,5 mm, maka nggak harus ada suratnya," ujar Sholeh.
Sholeh mengatakan, saat diperiksa, keempat penumpang mobil tersebut mengaku membawa senapan angin untuj menembak ikan.
"Tidak ada kaitanya dengan aksi 22 Mei. Tapi masih terus kita dalami," demikian Sholeh. [ton]
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2JvEBOl
No comments:
Post a Comment