Pages

Wednesday, August 14, 2019

Fakta yang Tercipta Usai Liverpool Juara Super Cup

INILAHCOM, Jakarta - Liverpool meraih gelar juara Piala Super Eropa 2019 setelah mengalahkan Chelsea lewat adu penalti. Berikut catatan yang tercipta usai laga tersebut.

Pada pertandingan yang berlangsung di Vodafone Arena, Istanbul, Kamis (15/8/2019) dini hari WIB, kedua tim bermain imbang 1-1 di waktu normal. The Blues unggul terlebih dulu lewat gol Olivier Giroud di menit ke36. Si Merah membalas lewat gol Sadio Mane di menit ke-48.

Di babak pertama extra time, Liverpool sempat kembali unggul setelah Mane mencetak gol kedua di menit ke-95, namun Chelsea mampu memaksakan hasil imbang 2-2 setelah penalti Jorginho pada menit ke-101 mampu mengecoh kiper Adrian. Laga harus diselesaikan lewat adu penalti.

Dalam adu tos-tosan, Adrian menjadi pahlawan kemenangan Liverpool setelah berhasil mengagalkan penalti Tammy Abraham. The Reds menyudahi laga dengan keunggulan 5-4 atas Chelsea.

Bagi The Reds ini merupakan trofi Eropa kedua dalam kurun waktu empat bulan terakhir, sebelumnya mereka merengkuh trofi Liga Champions Eropa 2018-19. Sukses ini sekaligus mengulang memori manis mereka saat juara Liga Champions Eropa 2005 di kota dan cara yang sama.

14 tahun lalu, Liverpool yang terlebih dulu tertinggal 3-0 dari AC Milan di babak pertama mampu bangkit dan memaksakan hasil imbang 3-3 hingga extra time. Si Merah keluar sebagai juara setelah menang adu penalti 3-2.

Berikut Fakta yang Tercipta Usai Liverpool Mengalahkan Chelsea

- Hanya Barcelona dan AC Milan (5) yang pernah memenangkan Piala Super Eropa daripada Liverpool (4).

- Ini menjadi kekalahan ketiga Chelsea dari tiga kesempatan tampil di Piala Super Eropa (2012, 2013, dan 2019). Ada Barcelona dan Sevilla yang pernah empat kali jadi runner-up di ajang tersebut.

- Ini merupakan pertemuan ke-11 Liverpool dan Chelsea di kompetisi Eropa, menjadi pertandingan kompetisi Eropa terbanyak yang pernah dimainkan oleh dua tim dari satu negara

- Dengan kedudukan 1-1 setelah 90 menit, ini menjadi kelima kalinya dari tujuh musim terakhir Piala Super Eropa harus berlanjut ke extra time atau adu penalti.

- Liverpool menjadi klub Liga Inggris pertama yang terlibat dalam dua adu penalti di bulan yang sama sejak Middlesbrough pada Februari 2007. Sebelumnya, Liverpool takluk dari Manchester City lewat adu penalti di ajang Community Shield.

- Olivier Giroud sudah mencetak 12 gol dari 16 penampilan di kompetisi Eropa bersama Chelsea, jumlah tersebut lebih banyak dibanding golnya bersama Chelsea (7 gol) dari 49 penampilan domestik.

- Penyerang Liverpool, Sadio Mane, menjadi pemain Afrika pertama yang bisa mencetak gol di Piala Super Eropa setelah Federic Kanoute saat membela Sevilla melawan Barcelona pada 2006.

Sumber: BBC

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2TycBvy

No comments:

Post a Comment