INILAHCOM, Sumsel - Sebelum mengalami kecelakaan maut, bus Sriwijaya jurusan BengkuluPalembang sempat mengalami dua kali insiden kecelakaan.
"Dari cerita korban yang selamat, bus sempat mengalami insiden, yakni serempetan dengan mobil lain dan masuk ke selokan," ucap Kakorlantas Mabes Polri Irjen Istiono, Selasa (24/12/2019).
Dari hasil kroscek yang dilakukan pihaknya, di PO Bengkulu, Bus Sriwijaya mengangkut 30 penumpang lebih, namun di jalan bertambah menjadi 50-an penumpang.
"Jadi masih ada penumpang yang belum ditemukan, karena baru 41 korban tewas dan selamat yang diketahui. Untuk penyebab tim akan melakukan olah TKP (tempat kejadian perkara)," lanjut Istiono.
Hingga Selasa malam, hasil evakuasi korban dari badan bus, sebanyak 28 orang penumpang ditemukan dalam kondisi meninggal. Sementara 13 orang penumpang selamat dan kini tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Basemah Pagaralam, Sumatera Selatan.
Tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas, TNI, Polri, Tagana, dan bantuan masyarakat masih akan melanjutkan proses evakuasi korban yang diduga masih ada di sekitar badan bus.[Ivs].
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2s8YuE5
No comments:
Post a Comment