Pages

Sunday, December 22, 2019

Goodyear Tunjuk CEO Cisco Jadi Dewan Direksi

INILAHCOM, Jakarta - Goodyear Global menunjuk pakar teknologi informasi asal China, Hera Kitwan Siu, untuk menjadi anggota Dewan Direksi Goodyear Tyre & Rubber Co.

Sebelum ditunjuk oleh Goodyear, Hera Siu adalah CEO Cisco System wilayah China sejak 2017. Dia diminta bergabung menjadi bagian dari Dewan Direksi Goodyear International setelah 30 tahun berkecimpung di perusahaan teknologi berskala global, seperti Pearson, SAP, Nokia, Pacific Century CyberWorks, Nortel, Sierra Pacific Power Company, dan Cisco Systems.

"Kami menyambut kehadiran Hera Siu ke dalam jajaran Dewan Direksi Goodyear dengan gembira, karena dia merupakan sosok pemimpin yang dinamis dan transformatif yang telah berpengalaman dalam mengembangkan perusahaan dan meluncurkan strategi pasar yang inovatif," kata Richard J. Kramer, Chairman, CEO, dan Presiden Goodyear Tyre & Rubber Company, Ltd dalam siaran persnya.

"Seiring upaya berkelanjutan kami dalam memposisikan Goodyear sebagai pemimpin pasar di masa depan untuk industri mobilitas, pengalaman dan latar belakangnya yang kuat di bidang teknologi, serta pengetahuannya yang mendalam terhadap pasar di China akan sangat bermanfaat bagi Goodyear dan para pemegang saham," lanjut dia.

Perjalanan karir kepemimpinan Hera Siu dimulai sejak 1988 di berbagai perusahaan teknologi dunia, seperti Nortel, Hong Kong Telecom, Computer Associates, dan Nokia Telecommunications.

Perempuan kelahiran Shanghai, China, itu merupakan sarjana bidang finansial dan master di bidang bisnis lulusan University of Nevada. Saat ini, Hera Siu juga menjabat sebagai Dewan Direksi di The Learning Lab dan Institut Penelitian Sains dan Teknologi Terapan Hong Kong.

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2PRYjWJ

No comments:

Post a Comment