
INILAHCOM, Jakarta - Gubernur Sumatera Utara Eddy Rahmayadi menyatakan dukungan pada Pemilihan Presiden 2019 usai dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Rabu (5/9/2018).
"Siapa yang mau bisa memakmurkan Sumatra Utara, saya akan dukung ke sana," kata Eddy usai dilantik di Kompleks Istana Kepresidenan.
Bahkan, Eddy belum juga mendeklarasi dukungan kepada pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Padahal, Eddy didukung oleh Partai Gerindra maju pada Pilkada Sumatra Utara 2018.
"Nanti kita lihat ke depan," ujarnya.
Menurut dia, nanti akan melakukan komunikasi terlebih dahulu kepada dua pasang calon Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024 yakni Joko Widodo-Maruf Amin dan Prabowo-Sandi.
"Nanti saya bicara dulu harus pasti untuk kepentingan Sumatera Utara bukan untuk kepentingan Eddy. Nanti mana yang paling bisa. Ini baru dilantik, belum (ada komunikasi kedua kubu)," tandasnya. [rok]
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2NnohRy
No comments:
Post a Comment