INILAHCOM, Jakarta - Kaum perempuan awalnya mungkin tidak memiliki pemikiran untuk memulai berbisnis. Namun, seiring berjalannya waktu, kini, para perempuan justru banyak yang menekuni dunia bisnis.
Tya Adhitama, penulis buku Navigating Turmoil menjelaskan, pemahaman dalam memulai bisnis itu harus benar - benar dimiliki oleh siapapun yang ingin bertarung di dunia bisnis. Termasuk untuk para perempuan dan para generasi milenial. Kedepan, generasi tersebut yang bakal berperan memegang kendali negeri ini.
"Sekarang ini saya juga banyak melatih untuk para perempuan muda. Pilihan pertama mereka justru belum mau ambil bisnis. Mereka ketika punya keluarga, mereka baru bikin bisnis. Tidak hanya itu, perempuan muda yang belum menikah, ketika sudah mendapatkan ilmu dan pengalaman dari saya, justru mereka berani untuk mengambil keputusan belajar bisnis," kata Tya, Jakarta, Sabtu, (01/09/2018).
CEO PT. Navigadhi menambahkan, sesuai pengalamannya selama 35 tahun di dunia bisnis, dirasa sangat sayang jika ilmu yang dimiliki hanya disimpan di dalam otaknya. Dia memberanikan diri untuk membuat buku tersebut dengan tujuan berbagi ilmu dan pengalaman kepada generasi muda saat ini.
Ada beberapa tips yang bisa dilakukan para pemuda yang ingin memulai usaha. Ini menjadi salah satu kunci agar tetap kuat menjalankan usaha meski mendapatkan benturan yang dasyat. Berikut adalah tipsnya.
1. Sudah jelas belum mau ke arah sana.
2. Menuju usaha yang ingin dimiliki, apakah sudah memiliki modal?
3. Tolak ukur seperti apa. "Ini penting, agar setiap usaha memiliki tujuan," tambah Tya.
4. Usaha yang dipilih, harus sesuai dengan yang disukai dan diinginkan. (tka)
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2LN88Qk
No comments:
Post a Comment