Pages

Thursday, September 13, 2018

Pengetahuan Pemilih Muda Soal Pemilu 2019 Minim

INILAHCOM, Jakarta - Ketua Bidang Politik dan Pemerintah PB Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Abdul Aziz mengatakan pengetahuan pemilih muda terhadap Pemilu 2019 sangat minim. Hal ini terbukti dari hasil survei yang dilakukan HMI beberapa waktu lalu.

"Kami mencoba membuat survei kecil-kecilan, saat ditanya ke mahasiswa soal pemilu 7-10 mahasiswa yang ditanya tidak tahu kalau pemilu dilaksanakan pada 17 April 2019," kata Aziz di kantor Bawaslu, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (13/9/2018).

Azis menyebutkan pemuda harus diberikan ruang yang lebih besar agar dapat lebih banyak berpartisipasi dalam Pemilu 2019. "Media dan penyelenggara harus memperhatikan bahwa isu kepemiluan tersebut sangat dibutuhkan pemuda," ucapnya.

Dia menjelaskan sosialisasi yang disampaikan penyelenggara pemilu belum sampai ke orang muda, termasuk kalangan mahasiswa.

"Inilah hal-hal yang klasik yang mengindikasikan kesadaran pemilu belum sampai ke konstituen, kepada mereka yang berhak tahu," ucapnya. [ton]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2x99aRq

No comments:

Post a Comment