
INILAHCOM, Jakarta - Anggota Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Mahfud MD ikut buka suara soal kabar penganiayaan aktivis Ratna Sarumpaet hingga babak belur yang fotonya beredar di media sosial.
Melalui akun Twitternya, Mahfud mengecam tindakan pengeroyokan terhadap Ratna jika kabar tersebut bukanlah rumor semata. Ia pun mendesak agar polisi mengusut perbuatan semena-mena ini.
"Mudah2an ini tdk benar. Kalau penganiayaan thd @RatnaSpaet ini benar terjadi, sungguh biadab. Atas nama dan alasan apa pun, penganiayaan spt ini sungguh terkutuk. Polisi hrs mencari, menangkap, dan nengadili pelakunya. Dgn profesionalitasnya polisi akan bs menemukan pelakunya," kicau @mohmahfudmd, Selasa (2/10/2018).
Kicauan Mahfud ini pun telah dicuit ulang sebanyak 1.239 kali dan disukai 1.772 pengguna Twitter. Netizen pun membalas kicauan ini dengan berdebat satu sama lainnya.
"Kasihan ya @RatnaSpaet dikorbankan untuk Character Assasination ke @jokowi kenafa ga @NenoWarisman_ ato @cumaRachel ya?," balas @RhomaIhrama.
@ronrad79 menimpali, "Jika ini benar, semoga beliau diberi ketabahan dan segera lapor. Dan pak polisi wajib bertindak mengusut siapa yg melakukan. Jika ini hoax, maka terkutuklah mereka yg menyebar kegaduhan. Penjarakan sampai jera."
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2DNN9OI
No comments:
Post a Comment