Pages

Wednesday, October 31, 2018

Sandi Bakal Bangun Infrastrukrtur Pakai Cara Ini

INILAHCOM, Jakarta - Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Sandiaga Uno mengatakan jika dirinya dan Capres Prabowo Subianto diberi mandat oleh rakyat maka akan melanjutkan pembangunan infrastruktur yang dilakukan pemerintah saat ini.

Melalui akun Instagram pribadinya, Sandi mengaku sering berdialog dengan Prabowo soal gagasan pembangunan infrastruktur ini. Ia pun mengusulkan untuk merubah sistem pendanaan pembangunan infrastruktur dengan gaya pembiayaan ala wirausaha.

"Masalah infrastruktur. Saya bilang, bagus Pak. Saya setuju sama membangun infrastruktur. Saya juga bangun infrastruktur tapi kami akan ubah caranya Pak, fundingnya (pendanaan)," kata Sandi dalam tayangan video itu, Rabu (31/10/2018).

Ia menuturkan, jika dirinya nanti jadi wakil presiden maka akan menjalankan sistem pembiayaan seperti saat dirinya masih menjadi pengusaha ikut serta dalam pendanaan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali).

"Kita akan lebih melibatkan public private partnership (PPP). Tol Cipali (Cikopo-Palimanan) 116 km sebuah tol yang paling panjang di Indonesia. Alhamdulillah saya dapat kesempatan membangun tanpa satu Rupiah pun dana dari pemerintah," tuturnya.

Mantan Wagub DKI Jakarta ini mengungkapkan cara yang dilakukan saat itu untuk membangun Tol Cipali ialah mengundang perbankan asing, perbankan lokal, investor asing serta investor lokal.

"Kita bangun, kita kemas setelah jadi punya siapa? Punya Indonesia. Berikan kesempatan kepada dunia usaha, kepada sektor-sektor privat juga untuk menggenjot infrastruktur," ujarnya.

Sementara, sebagai keterangan videonya, akun @sandiuno menulis, "Kita semua pasti ingin pembangunan infrastuktur besar-besaran dapat langsung terkena dampaknya pada rakyat kecil. Kita ingin uang belanja negara digunakan sebaik-baiknya untuk kemaslahatan seluruh rakyat Indonesia, bukan hanya kelas menengah ke atas, tapi juga menengah ke bawah. Sewaktu saya masih menjadi pengusaha, saya pernah dapat kesempatan membangun Tol Cipali (Cikopo - Palimanan) sepanjang 116 kilometer, tol terpanjang yang ada di Indonesia. Tanpa satu rupiah pun kita meminta dana dari pemerintah untuk pembangunan jalan tol ini. Bagaimana caranya? Undang perbankan lokal dan asing, undang investor lokal dan asing, kita bangun, dan pada akhirnya untuk siapa? Untuk rakyat Indonesia tanpa memakan uang rakyat."

Terpantau unggahan Sandi ini telah ditonton sebanyak 35.077 kali, disukai 8938 pengguna Instagram dan dipenuhi 294 komentar netizen.

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2JrPRID

No comments:

Post a Comment