
INILAHCOM, Malang - Ribuan santriwan dan santriwati merayakan Hari Santri Nasional (HSN) ke-4 di Desa Ringinsari, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang.
Camat Sumbermanjing Wetan, Agus Harianto berharap para santriwan dan santriwati ini bisa jadi penerus bangsa. "Kami berharap estafet kepemimpinan bangsa ini, dimulai dari tingkat terendah hingga nasional tidak terlepas oleh peran serta para santriwan maupun santriwati," katanya, Senin (22/10/2018).
Sementara itu, Kepala Madrasah Aliyah Al Hisi, Ali menambahkan, dengan peringatan hari santri 22 oktober 2018 ini, diharapkan sebagai awal kebangkitan kaum santri yang selama ini seperti di nomor duakan.
"Dengan usia HSN yang baru berjalan empat tahun ini, diharapkan harus berprestasi dan menduduki posisi-posisi sesuai dengan kemampuan. Jika sebelumnya santri identik dengan urusan ukhrowi saja, mulai hari ini harus mampu menyeimbangkan antara duniawi dan ukhrowi," ujarnya. [beritajatim]
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2S6nYd4
No comments:
Post a Comment