Pages

Friday, November 2, 2018

SBN Serap Dana Asing Rp1,9 T dalam Sepekan

INILAHCOM, Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat, setidaknya dalam satu minggu terakhir aliran modal asing yang masuk ke dalam negeri senilai Rp1,9 triliun.

Aliran modal asing itu masuk melalui pasar surat berharga negara (SBN). "Minggu ini masuk sekitar Rp1,9 triliun modal asing masuk ke SBN sehingga secara keseluruhan untuk ytd pergitungan kami secara neto ada aliran modal asing masuk ke SBN kurang lebih 28,9 triliun," kata Gubernur BI Perey Warjiyo kepada awak media, Jakarta, Jumat (2/11/2018).

Menurut dia, masuknya modal asing ini membuktikan kepercayaan asing pada dalam negeri. Hal ini berdampak pada stabilitas nilai tukar rupiah. Pasalnya, masuknya dana asing bisa menambah pasokan valuta asing di dalam negeri sehingga membantu stabilisasi kurs rupiah.

"Jadi stabilitas nilai tukar rupiah itu merespon tentu saja konfiden pasar terhadap langkah langkah kebijakan secara yang kordinatif yang dilakukan BI dan juga bersama pemerintah baik di kebijakan moneternya, kebijakan fiskal maupun juga langkah langkah kongkrit yang dilakukan pemerintah untuk menurunkan CAD," ujar dia.

Sepanjang tahun ini, BI telah menaikkan suku bunga acuan sebanyak 150 basis poin ke level 5,75%. Keputusan tersebut merespons kenaikan bertahap bunga acuan Amerika Serikat (AS).

Selain untuk menjaga daya tarik pasar keuangan domestik, kenaikan bunga acuan juga untuk membantu menekan defisit transaksi berjalan. [hid]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2zmJaTJ

No comments:

Post a Comment