Pages

Monday, December 31, 2018

Kunjungi Ponpes INIQ, Ini Pesan Panglima TNI

INILAHCOM, Malang - Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahyanto mengatakan santri memiliki andil besar untuk kemajuan Bangsa Indonesia dimasa mendatang.

"Saya yakin pada masa yang akan datang, akan ada santri lulusan pondok pesantren ini dapat go internasional. Saya melihat para santri yang juga berpotensi menjadi anggota TNI maupun Polri," ungkap Hadi saat mengunjungi Pondok Pesantren UNIQ di Desa Pamotan, Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang, Minggu (30/12) malam, bersama Wakapolri Komjen Pol Ari Dono Sukmanto.

Dihadapan para santri dan ulama, Panglima Hadi Tjahyanto, mengatakan melalui Pergerakan Sambung Roso Sambung Oyot, yang dilaunching, santri diharapkan bisa menjadi inspirator bagi khalayak luas untuk menumbuhkan nasionalisme.

"Sambung Roso dan Sambung Oyot ini artinya mempererat rasa nasionalisme dan sekaligus meningkatkan rasa cinta kepada NKRI," ucapnya.

Ditempat yang sama, Wakapolri Komjen Pol. Ari Dono Sukmanto, meminta masyarakat agar menyikapi informasi di media sosial dengan cerdas dan bijak. Terutama, informasi yang berpotensi memecah NKRI.

"Sekarang ini banyak oknum yang tidak bertanggungjawab dengan menyebarkan berita tidak benar. Ketika menerima informasi, teliti terlebih dahulu, jangan sampai percaya dengan berita Hoax," terang Ari Dono Sukmanto.

Terpisah KH M Abdul Ghufron, pengasuh Ponpes UNIQ Nusantara, menambahkan bahwa peran TNI dan Polri, sungguh berpengaruh dalam perkembangan Ponpes. Ponpes UNIQ Nusantara, bisa bertahan dan berkembang sampai sekarang juga karena peran TNI - Polri.

"Dulu kami pernah dianggap sebagai Ponpes sesat. Padahal sebenarnya kami mengajarkan agama Islam yang benar dan memiliki rasa nasionalisme tinggi. Berkat peran TNI dan Polri kami dapat bertahan hingga sekarang," paparnya.

Kedatangan Panglima TNI dan Wakapolri ke Ponpes UNIQ Nusantara, untuk mengikuti kegiatan Yasin Kubro, doa keselamatan bangsa serta meluncurkan Pergerakan Sambung Roso Sambung Oyot. Setelah acara launching Pergerakan Sambung Roso Sambung Oyot, dilanjut Pagelaran Wayang Kulit dengan dalang Ki Ardhi Poerbo Antono.[beritajatim]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2TeUAkA

No comments:

Post a Comment