INILAH.COM, Jakarta - Debat Capres dan Cawapres yang akan digelar KPU perdana pada 17 Januari 2019 mendatang harus dimanfaatkan dengan baik oleh masing-masing pasangan capres untuk meyakinkan dan mencuri perhatian rakyat.
Hal itu disampaikan oleh Gun Gun Heriyanto, Peneliti Komunikasi Politik UIN Jakarta,, Sabtu (12/1/2019).
"Kita harapkan debat ini menjadi proses untuk meyakinkan publik bahwa masing-masing calon punya kredibilitas," kata Gun Gun.
Selama masa kampanye berlangsung, lanjut Gun Gun, kedua Capres tidak memanfaatkan dengan baik momentum yang ada untuk memaparkan visi dan misi. Yang ada justru isu politik dan menyebar hoaks yang tidak jelas.
"Tidak lebih dari 40 persen yang memaparkan soal visi misi, selebihnya hanya gosip dan isu-isu yang tidak penting," ujarnya.
"Harusnya menyampaikan bagaimana memastikan ikrar sebagai calon pemimpin. Kalau diperhatikan dari September sampai Desember 2018 kosong, nyaris tidak ada," imbuhnya. [ton]
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2slJTBv
No comments:
Post a Comment