Pages

Saturday, February 23, 2019

Barcelona Sudah Kembali pada Level Tertinggi

INILAHCOM, Sevilla - Kapten Barcelona, Lionel Messi, mengklaim permainan timnya sudah kembali pada level tertinggi, setelah menang 4-2 atas Sevilla pada lanjutan pekan ke-25 La Liga, Sabtu (23/2/2019) malam WIB.

Messi tampil gemilang di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, dengan mencetak hattrick dan menjadi yang ke-50 dalam karir di level klub. Menurutnya Barcelona telah menemukan permainan terbaik mereka.

"Hari ini kami bermain sebagai diri kami sendiri lagi. Kami bermain bagus dan gol datang ketika kami membutuhkannya," kata Messi dikutip dari Football Espana.

"Selalu sulit untuk menang di sini dan kami tahu bahwa kami harus menemukan kembali permainanr kami. Kami melakukannya dan tampil sangat baik lalu mendapatkan hasilnya," lanjutnya.

Hasil tersebut merupakan kemenangan kedua Barcelona dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi, Messi mengakui timnya telah berjuang dalam beberapa pekan terakhir terus membaik.

"Kami tidak bisa selalu memainkan sepakbola terbaik kami, dan kami berada di jalur yang belum pernah kami mainkan dengan baik," pungkasnya menutup.

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2BRFZp9

No comments:

Post a Comment