Pages

Monday, February 11, 2019

PESBUKERS Kembali Hadir Hibur Penonton

INILAHCOM, Jakarta - ANTV kembali hadirkan program variety show unggulan PESBUKERS.

Para selebriti yang tidak asing lagi, seperti Raffi Ahmad, Ruben Onsu, Ayu Ting Ting, Zaskia Gotik, Eko Patrio, Anwar, Opie Kumis, Jarwo dan Sapri siap menghibur pemirsa setia setiap hari Senin sampai Jumat mulai pukul 16.00 WIB live dari Studio 1 ANTV Epicentrum.

"Setelah beristirahat selama kurang lebih 3 bulan lamanya, kami kembali menghibur dan menemani pemirsa ANTV di sore hari. Dengan menghadirkan bintang bintang Pesbukers sebelumnya, kami hadir dengan konsep baru dan komedi yang lebih fresh diharapkan dapat dinikmati sebagai tontonan keluarga", ungkap Kelly Da Cunha General Manager Produksi ANTV, Jakarta, Senin, (11/02/2019).

Eko Patrio mengungkapkan, ada yang berbeda dari membuat sangat segar untuk Pesbukers kali ini. Karena, terdapat Benteng Licin.

Pesbukers hadir dalam 4 segmen dengan konsep baru yaitu Benteng Licin, Talkshow Korslet (Komentar Rekayasa Selebriti), Tangan Bayangan dan Portal Portal Parodi Viral. Dalam setiap segmen terdapat sketsa yang menghibur dan cerita yang berbeda setiap harinya. Dalam segmen Benteng Licin, sketsa atau permainan dilakukan di set yang licin dan memiliki anak tangga. Di set tersebut para bintang Pesbukers di tantang untuk sampai ke puncak, dengan kesulitan kesulitan yang didapat dari sesama pemain.

"Ini mudah - mudahan ada sesuatu yang baru dan tantangannya ada yang baru juga. Semoga bisa menghibur," kata Eko Patrio.

Di segmen Talkshow Korslet, bintang tamu ditantang untuk untuk menjelaskan atau menjawab pertanyaan yang dilontarkan oleh Ruben dan Raffi dengan cara menebak gerak bibir dan bintang tamu akan ditutup telinganya dengan headphone. Sementara itu untuk segmen Tangan Bayangan, bintang Pesbukers ditantang untuk berimprovisasi secara komedi dengan menggunakan properti dan bagian tubuh orang lain.

Di segmen terakhir Portal Portal Parodi Viral, Rafii akan memandu para pemain membawakan sketsa pendek bertemakan hal-hal yang sedang viral namun tetap dikemas secara komedi. Tidak hanya hadir dengan segmen segmen baru, para bintang Pesbukers juga membawakan jingle yang khusus dibuat sebagai lagu tema Pesbukers. Setiap harinya juga akan hadir bintang tamu untuk turut memeriahkan Pesbukers.(tka)

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2SJbxY2

No comments:

Post a Comment