Pages

Thursday, February 14, 2019

Tahun Politik Taspen Targetkan Laba Rp325 M

INILAHCOM, Jakarta - PT Tabungan dan Asuransi Pensiun (Taspen) menargetkan laba bersih pada tahun 2019 sebesar Rp325 miliar. Angka ini lebih tinggi jika dibandingkan raihan laba bersih yang berhasil di dapat sebesar Rp271 miliar di 2018.

"Tahun 2019 laba bersih kita targetkan Rp325 miliar," kata Direktur Keuangan Taspen Hilmi Imam Satriyono usai Public Expose Taspen di Kantornya, Jakarta, Kamis (14/2/2019).

Pada 2018 Taspen berhasil membukukan laba sebesar Rp271,55 miIiar. Laba tersebut ditopang oleh pendapatan premi sebesar Rp18,09 triliun (naik sebesar 3,55% dari tahun 2017) serta hasil investasi sebesar Rp7,65 triliun (naik sebesar 1,25%) yang merefleksikan tingkat yield 8,7%.

Aset tercatat sebesar Rp231,87 triliun atau tumbuh sebesar 0,65% dibanding tahun 2017. Dengan pertumbuhan ini, maka aset tumbuh secara konsisten rata-rata 9,68% selama 5 tahun terakhir. Pertumbuhan aset sebesar 0,65 % ditopang oleh naiknya aset investasi sebesar 3,71 % menjadi sebesar Rp216,76 triliun.

Kualitas aset Taspen ditunjukkan dari pemilihan jenis instrumen dan emiten secara selektif. Selain obligasi pemerintah, Taspen melakukan investasi pada beberapa instrumen lainnya diantaranya obligasi korporasi, KIK EBA, reksadana, saham serta investasi langsung. Disamping menjaga kualitas aset dan yield yang optimal, Taspen berperan aktif dalam investasi pada proyek infrastruktur nasional di lebih dari 18 ruas tol yang tersebar di Jawa dan Sumatera.

Anak perusahaan Taspen serta entitas asosiasi, yakni Taspen Properti Indonesia, Taspen Life serta Bank Mandiri Taspen turut serta memberikan kontribusi pendapatan sebesar 4,5% dan laba sebesar 34%. Kontribusi tersebut telah konsisten diberikan oleh anak perusahaan selama 4 tahun terakhir ditunjukkan oleh nilai aset dan laba bersih yang semakin meningkat setiap tahunnya.[jat]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2SxYauh

No comments:

Post a Comment