
INILAH.COM, Pontianak - Tokoh Nasional, Mahfud MD mengajak masyarakat untuk cerdas daalam memilih calon presiden di Pemilu 2019. Ia meminta masyarakat memilih Presiden secara rasional bukan secara emosional.
"Mari kita memilih presiden secara rasional, jangan emosional, dan jangan memilih seorang pemimpin dengan pertimbangan marah," kata Mahfud MD di Pontianak, Kalimantan Barat, Minggu (3/2/2019).
Mahfud menjelaskan, tidak ada yang sempurna, tapi dari yang ada tetap harus dipilih, caranya pilih siapa yang paling dekat dan tidak berbahaya bagi negara ini.
"Tuhan memberi hati nurani kepada kita, sehingga jangan memilih karena kemarahan," ujarnya.
Selain itu, Mahfud juga menyerukan kepada masyarakat untuk tidak golput pada Pemilu 2019. Hal itu agar pemimpin yang terpilih memang yang terbaik bagi bangsa dan negara ke depannya.
"Pilihan tetap kembali pada masyarakat, sehingga akan terpilih seorang pemimpin yang terbaik, dan seorang pemimpin yang punya catatan yang juga baik," paparnya.
Ia juga mengajak, masyarakat Madura untuk tetap menjaga keutuhan NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia).
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2XCFokD
No comments:
Post a Comment