INILAHCOM, Jakarta - Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto menyebut ada pejabat negara yang meminta aparat keamanan untuk membantu pasangan calon tertentu di Pilpres 2019. Namun, Prabowo tak menyebut siapa sosok yang dimaksud.
"Maaf, Pak, saya harus menyampaikan bahwa Bapak komit terhadap demokrasi, saya tahu. Tetapi maaf, Pak, bocor di mana-mana surat-surat dari pejabat Bapak yang memerintahkan penggunaan aparat untuk membantu salah satu kontestan dalam Pemilu," ujar Prabowo dalam debat Capres ke-4 di Hotel Shangri-La, Sabtu (30/3/2019).
Prabowo juga tak menjelaskan aparat keamanan siapa yang dimaksud termasuk paslon siapa yang dimaksud.
"Pak, ini kan tidak sesuai dengan kaidah demokrasi. Saya khawatir mungkin Bapak tidak paham. Di bawah ini banyak ada kepala desa dimasukin penjara, dipanggil dikasih pengarahan. Aparat yang memberikan pengarahan," tutur Prabowo.
"Ini bagaimana dengan sistem sebaik apapun kalau memang political will menjalankan pemerintahan tidak ada. Saya kahawatir distrust ini," sambung Prabowo. [ton]
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2WBiQiF
No comments:
Post a Comment