INILAHCOM, Pyongyang--Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menerima sebuah surat pribadi dari Presiden AS Donald Trump.
Kim memuji surat itu "sangat baik" dan mengatakan dia akan "serius mempertimbangkan isi yang menarik," kata kantor berita KCNA.
Dia juga memuji "keberanian luar biasa" Trump.
Awal bulan ini, Trump mengatakan sebuah surat indah telah dikirimkannya ke pemimpin Korea Utara itu. Tidak diungkapkan kapan atau bagaimana surat Trump disampaikan kepada Kim. Gedung Putih belum berkomentar.
Perundingan antara AS dan Korea Utara telah mencapai jalan buntu setelah pertemuan di Vietnam antara Kim dan Trump pada Februari berakhir tanpa kesepakatan.
AS bersikeras Korea Utara menghentikan program nuklirnya, sementara Pyongyang menuntut keringanan sanksi.
Namun dalam beberapa bulan terakhir, Trump telah menggambarkan Kim dengan lebih bersahabat.
Awal bulan ini dia mengatakan kepada wartawan bahwa Korea Utara di bawah kepemimpinan Kim memiliki "potensi luar biasa".
Dan, pada bulan Mei saat berkunjung ke Jepang, Trump menggambarkan Kim sebagai "orang yang sangat pintar" dan mengatakan dia mengharapkan "banyak hal baik" muncul dari Korea Utara. [bbc/lat]
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2Y7HjgF
No comments:
Post a Comment