INILAHCOM, Jakarta - Drama musikal MAMMA MIA! adalah sebuah pertunjukkan pertama kali di gelar di Indonesia dengan standar kelas dunia.
"Sorak Gemilang Entertainment bertujuan untuk mempersembahkan pertunjukkan kelas dunia bagi keluarga Indonesia yang dapat dinikmati oleh seluruh anggotanya," kata Mervi Sumali, Marketing Director SGE, Jakarta, Selasa, (28/08/2018).
Masih menurutnya, tujuannya membawa MAMMA MIA! ke Indonesia untuk menghibur masyarakat terutama para pecinta musik pop dari ABBA.
"Kami melihat antusiasme yang tinggi dan respon positif dari masyarakat Indonesia dan kami harap penonton di Indonesia akan ikut merasakan kegembiraan dalam pementasan yang dibawakan. Jadi jangan lewatkan pertunjukan musical MAMMA MIA! yang hanya 2 minggu pementasan," tambahnya.
Selain itu, sebagai bentuk dukungan terhadap kompetisi olahraga terbesar di Asia yang sedang berlangsung di Indonesia, MAMMA MIA! juga menjadi bagian dari rangkaian Asian Games di Indonesia.
Drama musikal tersebut untuk memberikan hiburan terhadap penonton Indonesia maupun penonton mancanegara yang datang ke Indonesia untuk mendukung atlet dari negara masing- masing.
"Oleh karena itu, kami ingin memberikan apresiasi kepada pemerintah yang telah mengikutsertakan MAMMA MIA! sebagai bagian dari Asian Games," tambah Mervi Sumali.(tka)
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2ohpzPC
No comments:
Post a Comment