Pages

Sunday, December 30, 2018

Gunung Agung Erupsi, Penerbangan Dinyatakan Aman

INILAHCOM, Jakarta - Gunung Agung yang berada di Karangasem, Bali mengalami erupsi pada Minggu (30/12/2018). Hal ini diungkapkan oleh Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Kasbani.

Akibat erupsi tersebut, sejumlah daerah mengalami hujan abu. Meskipun begitu dirinya memastikan penerbangan di Bali masih aman.

"Abu vulkanik bergerak ke arah tenggara dengan ketinggian abu vulkanik mencapai 5500 meter di atas permukaan laut," ujarnya.

Saat ini status Gunung Agung masih siaga (level 3) dan zona bahaya berada di radius 4 kilometer dari puncak gunung. "Ini memasuki musim liburan tahun baru ini, jangan sampai mendaki di dalam radius 4 kilometer," tandasnya. [ton]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2Ao6f9Y

No comments:

Post a Comment