Pages

Wednesday, February 13, 2019

KPU Cek Info Caleg Gerindra yang Bunuh Diri

INILAHCOM, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengaku telah mendengar kabar caleg asal Partai Gerindra Shanie Fiercelly yang bunuh diri.

komisioner KPU Evi Novida Ginting Manik mengatakan, saat ini pihaknya tengah mengumpulkan informasi mengenai hal ini dari partai yang menaunginya.

Ia mengaku menunggu kronologis lengkap menganai kasus bunuh diri yang kabarnya disebabkan oleh stres akibat kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) ini.

"Nanti kami cek dulu ya ada nggak partainya menyampaikan," ujar Evi di Gedung DKPP, Jakarta Pusat, Rabu (13/2/2019).

Ia menambahkan, KPU membuka peluang akan menghentikan status pencalegan Shanie usai menerima laporan lengkap soal kasus bunuh diri yang menimpanya.

"Jadi harus melalui partai ya nantinya untuk memastikan. Ya dicoret (caleg yang meninggal). Mekanismemya nanti ke bawah dan tidak bisa diganti lagi di DCT," tandasnya.

Adapun dalam kasus bunuh diri yang menimpa Shanie ini, polisi menetapkan suaminya yang berinisial HJ sebagai tersangka. Polres Pesisir Selatan, Sumatera Barat menduga Shanie bunuh diri akibat depresi usai mengalami KDRT.

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2RWn9T7

No comments:

Post a Comment