INILAHCOM, Barcelona - Barcelona memetik kemenangan 2-0 atas Espanyol dalam laga derbi Katalunya. Lionel Messi menjadi pahlawan kemenangan El Barca berkat brace-nya.
Bermain di depan publik Nou Camp, Sabtu (30/3/2019) malam WIB, Barca tampil dominan dengan penguasaan bola 68 persen berbanding 32 persen. Dari 10 shots, dua diantaranya berujung gol. Sedangkan Espanyol hanya dua kali mengancam gawang Los Blaugrana.
Barca mengambil kendali permainan sejak awal babak pertama, namun ketatnya lini belakang Espanyol membuat serangan tuan rumah selalu kandas.
Sementara, Espanyol yang terus mendapat tekanan Barca kesulitan mengembangkan permainan. Walhasi belum ada gol tercipta di babak pertama.
Di babak kedua, Barca masih mendominasi pertandingan. Menit ke-63 Malcom hampir saja memecah kebuntuan tuan rumah. Bola sepakan kaki kirinya masih bisa digagalkan kiper Diego Lopez.
Barca baru bisa membuka keunggulan di menit ke-71. Eksekusi tendangan bebas Messi melesat mulus masuk ke gawang Espanyol tanpa bisa ditepis Diego Lopez.
Satu menit jelang laga normal usai, Messi mencetak gol keduanya. Kali ini Messi menyelesaikan umpan dari Malcom dengan sepakan kaki kiri terukur. Skor 2-0 menutup laga.
Dengan hasil ini Barca semakin kokoh di puncak klasemen sementara LaLiga Spanyol dengan mengemas 69 poin dari 29 laga. Mereka unggul 13 poin dari Atletico di posisi dua yang baru 28 kali bermain.
Susunan pemain:
Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 2-Nelson Semedo (20-Sergi Roberto 59'), 5-Clement Lenglet, 3-Gerard Pique, 18-Jordi Alba; 4-Ivan Rakitic, 5-Sergio Busquets, 8-Arthur (14-Malcom 59'); 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez, 7-Philippe Coutinho (22-Arturo Vidal 82').
Espanyol (3-5-1-1): 13-Diego Lopez; 27-Lluis Lopez Marmol, 5-Naldo, 22-Mario Hermoso; 8-Roberto Rosales, 21-Marc Roca, 23-Esteban Granero, 4-Victor Sanchez (2-Alfa Semedo 78'), 28-Adria Pedrosa; 14-Oscar Melendo (9-Sergio Garcia 65'), 7-Borja Iglesias (24-Wu Lei 64').
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2uz7UpM
No comments:
Post a Comment