
INILAHCOM, Jakarta - PT PP Presisi Tbk (PPRE) menargetkan kontrak baru tahun 2019 ini sebesar Rp5 triliun-Rp6 triliun.
Demikian disampaikan Direktur Keuangan PPRE, Benny Pidakso. "Target kontrak baru Rp5-6 triliun tahun 2019. Kuartal 1 sudah Rp1,6 triliun atau, 28 persen dari target 2019," kata Benny di kantornya, Jakarta, Rabu (10/4/2019).
Dia mengungkapkan, dari kontrak baru yang didapatkan perusahaan terbesar pada bidang infrastruktur jalan. Angka kontraknya mencapai Rp1 triliun lebih.
"Terbesar di tol di kisaran Rp1,1 triliun dan overlay (BIM) Bandara Internasional Minangkabau Rp75 miliar trans aouth road Rp175 miliar, Patimban Rp94 miliar," kata dia.
Sementara kontrak baru sampai semester satu tahun 2019, lanjut dia, perusahaan menargetkan sebesar Rp3,5 triliun. Dan sampai kuartal I 2019 perusahaan sudah mendapat kontrak baru Rp1,6 triliun. Ini artinya masih tersisa tiga bulan untuk mencapai target semester satu.
"Kontrak semester satu ditargetkan dapat Rp3,5 triliun termasuk (menggaet) PTBA dan Semen Indonesia," ujar dia.
Adapun perseroan tengah memproses kerja sama dengan PT Bukit Asam Tbk (PTBA) dan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR. Dua kontrak baru tersebut diharapkannya dapat masuk pada kuartal II/2019. [hid]
from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2Uskqqw
No comments:
Post a Comment