Pages

Tuesday, August 27, 2019

KPK Kritik Pengacara Tersangka Jadi Panelis Capim

INILAHCOM, Jakarta - Wakil Ketua KPK Laode M Syarif mengkritik penunjukan pengacara Luhut Pangaribuan sebagai panelis pada tes wawacara dan uji publik seleksi calon pimpinan KPK periode 2019-2023.

"Ya itu kan tergantung penilaian dari pansel, tapi kalau misalnya baiknya, seharusnya kita cari ahli yang tidak sedang ada mengurus berkas kasus di KPK, seperti itu menurut saya," kata Laode di Kantor Kementerian Dalam Negeri, Selasa (27/8/2019).

Laode menambahkan, masih banyak ahli hukum yang dapat dihadirkan pansel menjadi panelis dalam tes wawancara dan uji publik capim KPK.

"Saya pikir yang bersangkutan bisa obyektif menanyakan ke depan, tetapi kan ini kita tidak hidup di dalam ruangan hampa gitu kan. Apakah hanya itu pakar yang bisa diundang," ujar Laode.

Anggota panelis tes wawnacara capim KPK, Luhut, saat ini tercatat sebagai pengacara mantan Direktur Utama PT Garuda Indonesia Emirsyah Satar, tersangka KPK. Selain Emirsyah, Luhut juga pernah menjadi pengacara tersangka KPK lainnya, seperti, mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng dan mantan Deputi Gubernur Bank Indonesia Budi Mulya. [fad]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2Ual9cH

No comments:

Post a Comment