Pages

Monday, November 11, 2019

Balotelli Akan Dipanggil ke Timnas karena Kualitas

INILAHCOM, Jakarta - Ada saran dari FIGC agar Roberto Mancini memanggil kembali Mario Balotelli ke Timnas Italia sebagai bentuk dukungan melawan aksi rasisme. Namun, Mancini punya pertimbangan lain jika harus memanggil Balotelli.

Balotelli sudah setahun tidak berseragam Timnas Italia, terakhir kali ia bermain bagi Gli Azzurri di ajang UEFA Nations League pada September 2018. Jelang bergulirnya kembali babak Kualifikasi Piala Eropa 2020 pekan ini, ada masukan dari Presiden FIGC, Gabriele Gravina, untuk memanggil kembali Balotelli ke skuad Timnas Italia.

Gravina beralasan ingin melihat Balotelli kembali ke timnas Italia sebagai bentuk respin melawan aksi rasisme. Namun, Mancini tak sepakat.

Mancini hanya akan memanggil Balotelli karena layak berdasarkan kualitas permainan. Sejauh ini, performa penyerang ... tahun bersama Brescia belum terlalu menonjol. Ia hanya mencetak dua gol dari tujuh laga.

"Mario (Balotelli) adalah pemain yang saya sayangi karena saya memainkannya ketika dia masih muda, dia masih di usia yang bagus untuk melakukan banyak hal. Tapi, bagi saya yang penting adalah kalau dia akhirnya dipanggil, itu karena dia tampil bagus dan bisa berguna bagi tim," ujar Mancini.

"Maka, jelas jika di momen seperti itu (insiden rasis), orang-orang seperti Presiden FIGC bisa berpikir kalau dia dipanggil karena ingin mengirimkan pesan, tapi Anda harus memahami alasan sesungguhnya."

"Mungkin ada kesempatan lain untuk memanggilnya, tapi itu akan dikarenakan dia memang pantas secara teknik. Ini yang paling penting," ia menambahkan.

Balotelli belum lama ini menjadi sasaran aksi rasis fans Hellas Verona saat membela Brescia pada pertandingan Liga Serie A Italia.

"(Insiden rasisme) jelas merupakan situasi berbeda, tapi sepertinya orang-orang sulit memahami hal ini. Kita hampir memasuki tahun 2020 dan masih saja berdebat soal warna kulit," pungkas mantan pelatih Inter Milan.

Nama Balotelli belum ada dalam skuad Italia yang dipersiapkan melawan Bosnia-Herzegovina dan Armenia pada lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2020.

Sumber: ESPN

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/33EuZaA

No comments:

Post a Comment