Pages

Tuesday, November 12, 2019

PT Surya Toto Siapkan Rp30,9 Milar Bagi Dividen

INILAHCOM, Jakarta - PT Surya Toto Indonesia Tbk (TOTO) akan membagikan dividen interim senilai total Rp30,96 miliar atau setara dengan Rp3 per saham.

Rencana pembagian dividen interim untuk periode tahun buku 2019 sesuai dengan hasil keputusan direksi pada 7 November 2019. Adapun, tanggal terakhir perdagangan saham dengan hak dividen atau cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada 15 November 2019, sedangkan cum dividen di pasar tunai pada 19 November 2019. Perusahaan akan membayarkan dividen interim kepada pemegang saham pada 10 Desember 2019.

Perseroan per 30 September 2019, TOTO membukukan penjualan bersih sebesar Rp1,52 triliun dari Rp1,72 triliun. Untuk laba bersih turun 61,05% Rp89,83 miliar seperti mengutip keterangan resmi perseroan kemarin.

PT Surya Toto Indonesia Tbk (TOTO) didirikan tanggal 11 Juli 1977 dalam rangka Penanaman Modal Asing dan memulai operasi komersil sejak Februari 1979.

Pemegang saham yang memiliki 5% atau lebih saham Surya Toto Indonesia Tbk, yaitu: Toto Limited, Jepang (37,90%), PT Multifortuna Asindo (29,46%) (induk usaha, adapun induk usaha terakhir adalah PT Marindo Inticor) dan PT Suryaparamitra Abadi (25,00%). Saham publik sebesar 7,6%.

Kegiatan usaha TOTO meliputi kegiatan untuk memproduksi dan menjual produk sanitary (kloset, wastafel, urinal, bidet, dan lain-lainnya), fittings (kran, shower, dan lainnya) dan peralatan sistem dapur (sistem dapur, lemari pakaian, vanity, dan sebagainya) serta kegiatan-kegiatan lain yang berkaitan dengan produk tersebut.

Pada tanggal 22 September 1990, Perusahaan memperoleh pernyataan efektif dari BAPEPAM-LK untuk melakukan Penawaran Umum Perdana Saham TOTO kepada masyarakat sebanyak 2.687.500 saham dengan nilai nominal Rp1.000 per saham dan harga penawaran Rp14.300 per saham. Sejak tanggal 30 Oktober 1990, Perusahaan mencatatkan saham hasil penawaran tersebut pada Bursa Efek Indonesia.

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/36YKfRJ

No comments:

Post a Comment