Pages

Tuesday, November 12, 2019

UMY Beri Pendampingan Hukum

INILAHCOM, Yogyakarta - Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) mengaku prihatin atas insiden yang menimpa mahasiswinya menjadi korban pelecehan seksual oleh oknum abdi dalem Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat di Alun-alun Utara pada Minggu (10/11/2019) malam. UMY juga telah membentuk tim investigasi untuk mendampingi mahasiswinya.

Kepala Biro Humas dan Protokol UMY, Hijriyah Oktaviani, mengatakan pihak kampus telah membentuk tim investigasi hari ini. Selain memberikan rekomendasi ke kampus, tim investigasi UMY juga bertugas mendampingi serta memberikan bantuan hukum ke korban.

"UMY menyampaikan empati mendalam kepada penyintas dan berupaya agar penyintas memperoleh keadilan," kata Hijriyah Oktaviani atau Ria, dalam keterangan tertulisnya, Selasa (12/11/2019).

"Tim investigasi internal UMY yang dibentuk akan memberikan laporan tindak lanjut dan rekomendasi kepada pimpinan Universitas untuk kemudian dijalankan," sambung dia.

Sebelum tim investigasi terbentuk, kata Ria, UMY melalui Lembaga Pengembangan Kemahasiswaan dan Alumni (LPKA) dan Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH) juga telah mendampingi korban. Pihak kampus akan mencoba menghilangkan traumatik yang dialami korban.

"Salah satu upaya dalam penyelesaian kasus ini UMY telah dan terus akan mengupayakan bantuan perlindungan dan keadilan. UMY akan tetap melakukan pendampingan kepada penyintas baik selama ataupun saat pemulihan trauma sesudah proses hukum berjalan," tuturnya. [tar]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2QaGToy

No comments:

Post a Comment