Pages

Friday, December 14, 2018

Ini Rekayasa Lalin Saat Pawai Persija Besok

INILAHCOM, Jakarta - Persija Jakarta bakal melakukan pawai kemenangan di Liga 1 2018, Sabtu (15/12/2018) besok.

Pawai tersebut bakal dimulai dari Stadion Utama Gelora Bung Karno menuju dan ke Balai Kota DKI Jakarta pada pukul 09:00 WIB.

Sementara Plt Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Sigit Widjatmoko menyatakan saat pawai nanti bakal diterapkan buka tutup jalan oleh petugas gabungan di lapangan.

"Kepada pengguna jalan agar dapat menghindari ruas jalan yang menjadi rute atau lintasan pawai tersebut. Menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, petunjuk petugas di lapangan dan mengutamakan keselamatan di jalan," kata Sigit lewat keterangan pers, Jumat (15/12/2018).

Berikut rekayasa lalu lintas yang bakal diterapkan oleh Dinas Perhubungan DKI Jakarta saat pawai kemenangan Persija Jakarta :

1. Penutupan ruas jalan Gerbang Pemuda sisi selatan dan jalan Asia Afrika sisi timur.

2. Penutupan ruas jalan Medan Merdeka Selatan.

3. Pengalihan arus lalu lintas sebagai berikut :

- Arus lalu lintas dari arah Semanggi dilarang ke kiri yang menuju Jalan Gerbang Pemuda dialihkan lurus menuju Jalan Palmerah Timur dan seterusnya

- Arus lalu lintas dari arah Slipi yang akan menuju Jalan Gerbang Pemuda melalui Flyover Senayan dialihkan lurus kearah Semanggi dan seterusnya

- Arus lalu lintas dari arah Jalan Asia Afrika sisi barat dilarang belok kanan ke Jalan Pintu 1 Senayan dialihkan lurus dan seterusnya

- Arus lalu lintas dari arah Bundaran Senayan yang akan menuju Semanggi dialihkan belok kiri menuju Jalan Pintu 1 Senayan dan seterusnya

- Arus lalu lintas dari arah Jalan Ridwan Rais dilarang belok kiri menuju Jalan Medan Merdeka Selatan dialihkan lurus ke Jalan Medan Merdeka Timur dan seterusnya

- Arus lalu lintas dari arah Jalan Medan Merdeka Utara dilarang belok kiri menuju Jalan Medan Merdeka Barat dialihkan lurus ke Jalan Abdul Muis dan seterusnya

- Arus lalu lintas dari arah Jalan Hayam Wuruk yang menuju Monas dialihkan belok kiri menuju Jalan H. Juanda dan seterusnya

- Arus lalu lintas dari arah Jalan H. Juanda dilarang belok kiri yang menuju Monas, dialihkan lurus ke Jalan Suryopranoto dan seterusnya

- Arus lalu lintas dari arah Jalan Budi Kemuliaan dilarang lurus menuju Jalan Medan Merdeka Selatan, dialihkan belok kiri ke Jalan Medan Merdeka Barat dan seterusnya

Sementara untuk lokasi parkir kendaraan bakal ada di lapangan parkir Thamrin 10, IRTI Monas, Lapangan Banteng, dan Masjid Istiqlal.[jat]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2BhTptC

No comments:

Post a Comment