Pages

Thursday, January 3, 2019

Sarri Indikasikan Chelsea Butuh Penyerang Baru

INILAHCOM, London - Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri mengindikasikan timnya membutuhkan penyerang baru. Dua penyerang The Blues saat ini masih belum memuaskan Sarri.

Sarri sedikit mengeluhkan kinerja pemain depannya saat Chelsea ditahan imbang Southampton, Kamis (3/1/2018) dini hari WIB di Stamford Bridge.

Di laga itu, Sarri memainkan Alvaro Morata sebagai penyerang tengah, sementara Olivier Giroud tak bisa main karena cedera. Morata tampil kurang mengesankan. Dia mencetak satu gol yang dianulir dan gagal memanfaatkan peluang emas mencetak gol.

Chelsea sudah mendatangkan Christian Pulisic dari Borussia Dortmund. Tapi, Sarri mengindikasikan, yang dibutuhkan timnya saat ini adalah pemain depan.

"Dari bangku cadangan saya berusaha melakukan tugas saya. Saya pikir kami main bagus di area 80 meter dari gawang, tapi kemudian kami kesulitan saat memasuki 20 meter dari gawang," ujar Sarri, dikutip dari Sky Sports.

"Kami harus memecahkan masalah di 15-20 meter lapangan. Klub tahu dengan baik opini saya. Saya pikir kami membutuhkan karakteristik berbeda," tambahnya.

"Saya tak punya kuasa di bursa transfer. Saya harus mengembangkan pemain yang ada, pemain depan, atau memperbaiki penyerangan saat memasuki 20 meter menuju gawang. Klub tahu posisi dan opini saya. Semuanya terserah manajemen. Saat ini kami memiliki masalah di lini depan," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2QlwzGH

No comments:

Post a Comment