Pages

Sunday, March 31, 2019

Ayu Azhari Dukung Putranya Jadi Desainer

INILAH.COM, Jakarta - Aktris Ayu Azhari memberikan dukungan penuh terhadap putranya Sulaiman Azhari yang terjun ke dunia fashion sebagai desainer atau perancang busana. Anak Ayu dengan mantan suaminya, Teemu Yusuf Ibrahim itu sejak tahun lalu menjadi desainer.

Sulaiman Azhari memamerkan karya busananya di ajang mode tahunan Indonesia Fashion Week (IFW) 2019) Sabtu (30/3/2019) di Jakarta Convention Centre.

"Mulai serius sekitar setahun lalu memulai proyek sama teman-teman buat iseng saja," kata Ayu di Jakarta.

Pada kesempatan itu, Sulaiman menampilkan koleksinya bertajuk SAMASANA yang mengusung batik Solo. Menurutnya, batik punya keunikan yang tidak dimiliki negara lain. Bahkan Sulaiman berencana memasarkan karyanya ke Eropa.

"Karena saya sering keluar negeri dan saya lihat bahan-bahan kain lainnya. Ketika saya melihat batik itu unik, enggak ada lagi di dunia ini selain di Indonesia yang punya batik," paparnya.

Ayu Azhari menambahkan, koleksi Sulaiman menyasar kalangan milenial. Caleg PAN Dapil Jakarta Timur ini berharap putranya sukses dalam menekuni bakatnya di bidang fashion.

"Mudah-mudahan ini jadi semangat untuk terus memulai kariernya. Dia mau membidik target anak muda, mudah-mudahan sukses dengan kreativitasnya. Bagi saya yang terpenting dia melakukan sesuatu yang dia senangi. Apapun saya akan dukung," ujar. [adc]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2CLYj3n

No comments:

Post a Comment