Pages

Thursday, October 10, 2019

Belgia Negara Pertama Lolos ke Piala Eropa 2020

INILAHCOM, Brussels - Belgia menjadi negara pertama yang memastikan diri melaju ke putaran final Piala Eropa 2020 setelah menang besar atas San Marino.

Belgia menjamu San Marino di King Boudin Stadium, Brussels, Jumat (11/10/2019) dini hari WIB, pada matchday 7 Grup I Kualifikasi Piala Eropa 2020. Unggul kualitas permainan dan kedalaman skuad, Belgia mencukur San Marino 9-0.

Sembilan gol The Red Devils masig-masing dicetak Romelu Lukaku (2 gol), Nacer Chadli, gol bunuh diri Christian Brolli, Toby Alderweireld, Youri Tielemans, Dries Mertens, Christian Benteke, penalti Yari Verschaeren, dan Timothy Castgane. Kemenangan tersebut memperpanjang catatan tujuh kemenangan beruntun skuad asuhan Roberto Martinez. Tambahan tiga membuat Belgia masih nyaman di puncak klasemen Grup I dengan 21 poin.

Meskipun masih menyisakan tiga pertandingan, Belgia sudah dipastikan lolos ke putaran final Piala Eropa 2020 karena posisi mereka aman dari kejaran tim yang berada di peringkat tiga, Siprus, yang baru mengumpulkan 10 poin. Superioritas Belgia di babak kualifikasi juga terlihat dari jumlah 28 gol yang sudah dicetak dan baru kemasukan satu gol.

Sebagai informasi, hanya dua negara dari masing-masing grup yang berhak tampil di fase grup Piala Eropa 2020 pada 12 Juni hingga 12 Juli. Turnamen kali ini akan berlangsung di 12 kota berbeda di berbagai negara Eropa.

Ini kali kedua Belgia lolos awal ke putaran final turnamen besar. Sebelumnya, Lukaku dkk tercatat sebagai negara pertama yang lolos ke Piala Dunia 2018.

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2Mu5iCk

No comments:

Post a Comment