Pages

Tuesday, December 24, 2019

Libur Nataru, KAI Daop 7 Tingkatkan Keamanan

INILAHCOM, Madiun - Demi kenyamanan calon penumpang jasa kereta api, PT. KAI DAOP 7 Madiun meningkatkan keamanan. Itu dilakukan dalam rangka libur natal dan tahun baru (nataru).

Peningkatan keamanan dimulai pada 19 Desember 2019 sampai 5 Januari 2020 dengan menyiapkan 374 personel.

Terdiri dari polsuska internal, sekuriti, kemudian dari external ada TNI dan Polri. Selain itu, pihaknya juga mempersiapkan petugas-petugas extra PJL, petugas daerah rawan, serta pemeriksa jalan.

"Kami juga siagakan 2 K9 di lokasi stasiun untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan," kata Kepala DAOP 7 PT KAI Madiun Wisnu, Selasa (24/12/2019).

Pengamanan bukan hanya dilakukan di dalam stasiun saja, PT KAI DAOP 7 Madiun juga melakukan pengawasan di jalur-jalur rawan. Seperti jembatan-jembatan yang terkait dengan sungai besar seperti Bengawan Madiun dan Brantas. Wisnu menambahkan pihaknya juga mendirikan posko Nataru di stasiun yang menjadi wilayah DAOP 7 Madiun.

"Titik-titik posko itu ada di stasiun besar. Dan DAOP 7 Madiun ada 6 stasiun," ungkapnya. [beritajatim]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2ru0Sow

No comments:

Post a Comment