Pages

Sunday, September 23, 2018

Chelsea Imbang, Arsenal Raih Tiga Poin

INILAHCOM, London - Chelsea gagal meraih tiga poin usai bermain imbang 0-0 ketika bertandang ke markas West Ham, namun di laga lainnya Arsenal berhasil meraih kemenangan ketika menjamu Everton dengan skor 2-0 dalam lanjutan pekan keenam Liga Premier Inggris.

West Ham vs Chelsea

Chelsea harus puas membawa pulang satu poin setelah bermain imbang dengan West Ham di di Stadion Olimpiade, Minggu (23/9/2018) malam WIB. Di laga tersebut tim besutan Maurizio Sarri tidak mampu membongkar kuatnya pertahanan tuan. Dan laga pun berakhir sama kuat 0-0.

Meskipun hampir menguasai jalannya pertandingan, Eden Hazard dan kawan-kawan gagal menciptakan satu gol pun. Peluang-peluang yang sudah mereka ciptakan selalu mampu diantisipasi oleh kiper dan lini pertahanan The Hammers.

Alhasil, hingga laga berakhir tak ada satu pun gol yang tercipta. Dengan hasil ini The Blues berada di posisi kedua klasemen sementara dengan raihan 16 poin dari enam laga dan gagal menyamai torehan poin peringkat pertama, Liverpool dengan raihan 18 poin.

Arsenal vs Everton.

Di pertandingan lanjutan pekan keenam lainnya, tuan rumah Arsenal berhasil meraih kemenangan usai menaklukan Everton dengan skor 2-0. Dua gol tersebut dicetak oleh Alexandre Lacazette dan Aubameyang.

Bertanding di Emirates Stadium, Minggu (23/9/2018) malam WIB, Arsenal hampir tertinggal disaat laga baru berjalan dua menit lewat aksi Calvert-Lewin yang berhasil lolos dari perangkap offside. Untungnya kiper, Petr Cech berhasil menghalau tembakan Calvert.

Di penghujung babak pertama Arsenal nyaris mencuri keunggulan, sayangnya umpan silang yang berbelok arah ke gawang Pickford yang dilepaskan oleh Aubameyang hanya membentur tiang. Skor 0-0 pun bertahan hingga turun minum.

The Gunners pun akhirnya berhasil unggul setelah babak kedua berjalan sepuluh menit. Meneruskan umpan dari Aaron Ramsey, Lacazette melepaskan tembakan ke sudut kanan gawang dan berbuah gol. Skor 1-0.

Menit ke-58 tuan rumah kembali mencetak gol, kali ini lewat sontekan Aubameyang yang memanfaatkan umpan matang dari Ramsey,. Skor 2-0.

Hingga peluit panjang akhir pertandingan dibunyikan wasit, skor 2-0 tetap bertahan. Dengan kemenangan ini Arsenal naik ke posisi kesembilan dengan nilai sembilan dari lima laga, sedangkan Everton berada di posisi ke-12 dengan enam poin dari enam laga.

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2Nw9c0G

No comments:

Post a Comment