Pages

Thursday, February 7, 2019

Penting, Anak Mengenal Sosok Pahlawan Nasional

INILAHCOM, Jakarta - Anak menjadi salah satu penerus bangsa. Ada baiknya, anak bisa mengenal cerita sejarah dari Pahlawan Nasional.

Meski saat ini jaman digital. Anak - anak tetap membutuhkan fisik buku tentang sejarah. Ini akan memberikan sensasi yang berbeda.

Menurut Fikri Somyadewi, Brand Development Manager Esensi diterbitkan seri Biografis Pahlawan Nasional bertujuan agar anak-anak dan orang tua dapat mengenal pahlawan nasional Indonesia dengan cara yang menyenangkan.

"Sebagai bacaan visualisasi grafis, diharapkan bacaan ini dapat lebih mudah menjembatani anak untuk meneladani sifat kepahlawanan yang sekaligus mendukung program Penguatan Pendidikan Karakter di sekolah," kata Fikri saat ditemui di acara Erlangga, Jakarta, Kamis, (07/02/2019).

Ditambahkan Fikri dalam penyusunan buku ini, Esensi bekerjasama dengan IKPNI yakni Ikatan Keluarga Pahlawan Nasional Indonesia.

IKPNI, bekerja sama dengan salah satu komikus legendaris Indonesia, Daman Mansyur atau MAN, membuat biografi grafis ini yang menggambarkan secara singkat tentang kehidupan para Pahlawan Nasional dengan informasi yang bersumber langsung dari keluarga pahlawan yang bersangkutan.

"Buku ini juga diformulasikan sebagai panduan pengembangan diri siswa dan dikemas dalam bentuk visual grafis yang menarik agar para siswa yang notabene generasi milenial dapat menangkap pesan pemikirnya dengan luwes," tambahnya.(tka)

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2WNKfPe

No comments:

Post a Comment