Pages

Tuesday, January 7, 2020

Polisi Gerebek Pabrik Kue Berbahan Telur Busuk

INILAHCOM, Surabaya - Ditreskrimum Polda Jatim gelar olah TKP di sebuah rumah dijadikan industri kue kering berbahan telur busuk, milik Imam Syafii (43) warga Dusun Munder Desa Tukum Kecamatan Kota Lumajang pada Selasa (7/1/2020).

Kue Bidaran yang dijual belikan oleh Imam tersebar di Jawa Timur dikeluhkan oleh warga setempat. "Tim Ditreskrimum mendapat laporan dari warga mengenai pembuat kue dari campuran telur busu," kata Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko.

Masih kata dia, indutri kue rumah juga tidak berijin baik produksi dan edar. Sehingga kue yang dihasilkan sangat meragukan dari sisi kesehatan.

"Dari hasil uji memang ditemukan kandungan zat berbahaya," paparnya.

Imam Syafii awalnya membantah saat dibawa oleh Tim Polda Jatim mengenai bisnis pembuata kue kering Bidara. Namun, dia mengakui mengenai telur busuk dipasok dari Probolinggo sekitar 3-5 ribu butir sekali kirim.

"Harga telur busuk untuk campuran bahan kue senilai tiga ratus rupiah," jelas Trunoyudo.

Dari olah TKP, petugas mendapat berbagai macam bahan pembuatan kue bidara dari cat pewarna dan telur busuk. Kemudian dibawa ke Mapolda Jatim untuk penyelidikan sebagai barang bukti. Pelaku untuk sementara dijerat dengan UU RI No 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen. [beritajatim]

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping https://ift.tt/2umsFrS

No comments:

Post a Comment