Pages

Sunday, June 9, 2019

Inter Milan Mulai Dekati Lucas Vazquez

INILAHCOM, Milan - Inter Milan dilaporkan sedang dalam pembicaraan dengan Real Madrid untuk membahas kepindahan penyerang sayap, Lucas Vazquez, ke Giuseppe Meazza Stadium.

Diberitakan Football Italia, direktur olahraga Inter, Piero Ausilio telah berada di Madrid untuk membahas berbagai pemain yang tidak laga masuk dalam rencana permainan Zinedine Zidane musim depan.

Pilihan Inter jatuh ke Vazquez, setelah tipisnya peluang untuk membawa dua penggawa penting Los Blancos lainnya, Isco dan Gareth Bale.

Vazquez disinyalir mampu membantu Inter untuk bersaing di musim baru 2019-20 nanti, sebab ia merupakan pemain serba bisa, bermain sebagai bek kanan atau sayap kiri.

La Beneamata dikabarkan harus merogoh kocek hingga 30 juta Euro untuk mendatangkan pemain internasional Spanyol, yang masih terikat kontrak hingga Juni 2021 di Madrid.

Tapi kemungkinan Inter untuk mendapatkan Vazquez cukup besar setelah Madrid kedatangan dua penyerang baru, Eden Hazard dan Luka Jovic, yang membuat pemain berusia 28 tahun itu bersemangat untuk pindah.

Let's block ads! (Why?)

from Inilah.com - Terkini kalo berita nya ga lengkap buka link disamping http://bit.ly/2R8J4Yx

No comments:

Post a Comment